Bahasa Tangan yang Menyebalkan Saat Bicara!


Kurangi gerakan tangan untuk menyampaikan pesan lebih tepat.  

Coba ingat, seberapa sering Anda menggunakan gerak tangan saat berbicara? Mungkin Anda berniat untuk menunjukkan selera humor atau menambahkan penekanan kata. Tapi, kemungkinan besar gerakan tangan Anda mengirimkan makna yang berbeda dan bahkan tak diinginkan oleh lawan bicara Anda.

Seperti dilansir Daily Mail, penelitian yang dilakukan oleh Goggle Eyes menemukan bahwa rata-rata orang menggunakan empat gerak tangan saat bicara dalam sehari.

Survei terhadap 2.000 orang ini menemukan gerak tangan yang paling sering mengganggu adalah membuat tanda kutip atas dengan kedua tangan yang biasanya digunakan untuk menekankan kata yang memiliki arti berbeda.

Tempat kedua yang menduduki gerak tangan yang paling menyebalkan adalah memberikan sinyal 'talk to the hand' yang dimaksudkan untuk menghentikan seseorang berbicara.

Selain itu, juga menempatkan jari ke hidung lawan bicara. Gerakan ini berarti "bukan urusanmu". Gerakan terakhir yang juga mengganggu adalah gerakan "bla bla bla", saat Anda menyentuhkan ibu jari dengan tiga jari lainnya seolah meniru gerakan mulut cerewet.

Lebih dari sepertiga responden mengatakan ketidaksukaan mereka pada
gerak tangan saat berbicara didasarkan pada ketidakpercayaan mereka
kepada orang yang terlalu banyak menggunakan gerakan saat berbicara.
Sementara, lebih dari setengah mengaku menjadi kesal ketika berbicara
pada orang yang menggunakan terlalu banyak gerakan.

Lucunya, gerak tubuh yang paling menjengkelkan juga termasuk gerak tubuh "call me" dengan meniru bentuk telepon yang sebenarnya ditujukkan untuk menggoda lawan bicara.

Menurut juru bicara Goggle Eyes, Anda hanya membutuhkan gerakan tangan secukupnya untuk dapat menyampaikan pesan dengan baik. Gerakan yang banyak untuk memberikan penekanan justru akan menghilangkan kredibilitas.

sumber: vivalife