Cara Menghilangkan Kotak Google Search di Homescreen Google Now Launcher

ngawicybers.blogspot.com – Tips kali ini hadirkan solusi dan cara menghilangkan Google search bar di homescreen Google Now Launcher. Caranya serupa dengan tips sebelumnya [Baca: Cara Mengubah Warna Background App Drawer Google Now Launcher Menjadi Transparan] yakni dengan memanfaatkan satu module Xposed yang bernama Xposed GEL Settings [ROOT].

Bagi yang baru mendengar Google Now Launcher, adalah aplikasi launcher atau peluncur dari Google yang secara default tertanam di tiga perangkat: Nexus, Google Play Editon, dan Android One. Seperti dikupas di ulasan sebelumnya, Google Now Launcher cukup miskin kustomisasi dan tidak bisa diutak-atik suka-suka.

Salah satu keluhan user atas launcher ini yakni hadirnya Google search bar atau kotak penelusuran Google yang secara default tertanam di layar homescreen. Kotak search itu bukan widget sehingga tidak bisa diotak-atik apalagi dibuang. Sehingga, mau ditambah berapapun laman layar di homescreen, Google search bar akan tetap nongol.

cara menghilangkan google search bar di aplikasi android google now launcher
Kotak search di homescreen hilang dengan Xposed GEL Settings [ROOT].

Seperti tertempel tak bisa lepas, meski digeser ke kiri dan ke kanan kotak penelusuran putih itu tetap terpatri. Bagi yang suka otak-atik homescreen dengan menambahkan banyak widget tentu saja kecewa sebab layar homescreen sudah terisi dengan Google search bar. Ada solusi lain yakni dengan menginstal launcher lain. Tapi, jika sudah suka dengan Google Now Launcher tentu sangat disayangkan.

Tips dan cara menghilangkan Google search bar di homescreen Google Now Launcher memanfaatkan satu modul Xposed yang bernama Xposed GEL Settings [ROOT]. Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan.

Pastikan perangkat Android Anda telah:
  • Di-root.
  • Terinstal Xposed Framework (unduh di sini).
  • Terinstal Xposed GEL Settings [ROOT] yang bisa diunduh di sini (via Google Play Store).
Cara menghilangkan Google search bar di homescreen Google Now Launcher:
  1. Buka aplikasi Xposed masuk “Framework” ke lalu tap “Install/Updates” dan perangkat akan reboot.
  2. Setelah menyala buka kembali aplikasi Xposed dan masuk ke “Module.”
  3. Di menu Module, centang “Xposed GEL Settings [ROOT].”
  4. Kembali ke laman utama aplikasi Xposed, masuk ke “Framework” dan tap “Soft Reboot.”
  5. Perangkat akan kembali reboot dan setelah menyala buka aplikasi “Xposed GEL Settings [ROOT].”
  6. Masuk setting dengan menyapu layar ke kanan, pilih menu “Google Search Bar.”
  7. Di menu tersebut centang “Hide” untuk menyembunyikan Google Search Bar, centang “Auto Hide” untuk menampilkannya di laman Google Now, aktifkan “Ok Google” untuk menampilkan teks “Ok Google” di kotak search, dan opsi “Search bar color” untuk memilih warna kotak Google search bar.
  8. Jika sudah, silakan tap tombol homescreen dan perhatikan jika Google search bar telah hilang. Ingin menambahkannya namun hanya di layar homescreen terpilih? Tambahkan saja via add widget dan cari “Google App” atau “Search Bar.”
Cukup mudah sedianya tips dan cara menghilangkan Google search bar di homescreen Google Now Launcher. Tidak ribet dan berbelit yang memanfaatkan module Xposed yakni Xposed GEL Settings [ROOT]. Selamat mencoba dan DWOYR (do with your own risk).