Teknologi Masa Depan - Jika kita pernah mencoba flashback ke masa lampau mungkin kita merasa peralatan elektronik yang sekarang kita gunakan ini sangat canggih, dan mungkin termasuk salah satu teknologi masa depan, namun tentu saja jika kita melihatnya di masa lampau, memang jika ditelusuri lebih dalam banyak peralatan canggih yang saat ini kita gunakan dan tentu tidak terdapat di masa lampau, jika kita mengingat kembali pada era tahun 90an, peralatan seperti TV merupakan alat elektronik yang sangat langka pada saat itu, dan tentu hanya orang-orang dari kalangan berada yang memiliki alat elektronik tersebut, namun seiring perkembangan jaman banyak sekali teknologi canggih yang sengaja dikembangkan oleh para ilmuwan untuk mempermudah aktivitas manusia pada umumnya
Berbicara mengenai teknologi masa depan memang tidak ada habisnya sebab ada saja inovasi terbaru yang dikembangkan oleh para ilmuwan di dunia, baik di bidang teknologi sains, biologi maupun teknologi yang sengaja dikembangkan sebagai sarana untuk mempermudah aktivitas kita sehari hari, berikut kami rangkum beberapa Teknologi Masa Depan Canggih yang baru-baru ini dijadikan bahan pembicaraan oleh masyarakat dunia berkat kehadirannya yang membuat takjub semua orang.
Jubah Ajaib Metamaterial
Jika anda pernah menonton film Harry Potter mungkin anda sudah tak asing lagi dengan jubah ajaib ini, jubah yang diberi nama Jubah Metamaterial ini dikabarkan bisa menghilang, meskipun banyak ilmuwan yang menentang kebenaran berita tersebut, namun fakta lain menyatakan bahwa suatu objek bisa menghilang jika objek tersebut memiliki material artisfisial, sebab pada dasarnya material artisfisial tersebut dapat membelokkan cahaya yang ada pada objek tersebut dan memantulkan nya ke tempat lain, hal ini sama hal nya dengan batu yang tertutup kabut di sebuah kolam, benar atau tidaknya berita tersebut kita sebagai manusia harus menghargai temuan dari para ilmuwan tersebut
Brain Implants
Berbeda dengan Jubah ajaib Metamaterial, kali ini giliran film matrix the revolution yang dijadikan inspirasi untuk membuat teknologi canggih masa depan, pada pertengahan bulan lalu sebuah perusahaan raksasa yang berbasis di bidang komputer yakni Intel inc. menyatakan bahwa pihaknya sedang mengembangkan sebuah komputer yang menggunakan teknologi Brain Implants, menurut pernyataan mereka bahwa alat ini bekerja dengan metode sensor otak implan, yang berarti komputer dapat mengetik kata-kata yang ada di pikiran kita dan kita cukup membayangkannya saja.
Robot Pembersih Rumah
Para ilmuwan jepang baru-baru ini berhasil menciptakan sebuah robot yang dapat menari ala penari hip-hop, robot wanita yang diberi nama HRP-4C ini memang di program untuk menari ala penari profesional, tak mau kalah dari para ilmuwan jepang Perusahaan teknologi ecovac juga baru-baru ini menyatakan bahwa pihaknya berhasil menciptakan sebuah robot yang dapat membantu anda untuk bersih-bersih rumah, robot yang diberi nama "winbot" ini memang di program dengan sangat canggih yang juga dapat mencuci piring, mengepel lantai, dan juga mencuci pakaian, namun belum ada kabar kapan robot ini dilepas di pasaran.
Mobil Canggih Tanpa Supir
Mungkin anda pernah membayangkan mempunyai sebuah mobil yang dapat dijalankan tanpa dikendalikan oleh seorang supir, namun nampaknya hal tersebut bukan mustahil, sebab perusahaan raksasa yang berbasis di bidang internet yakni Google. Corp. pada permulaan tahun ini menyatakan bahwa pihaknya berhasil membuat sebuah mobil yang dapat dikendalikan tanpa supir, mobil yang diberi nama "Furry" ini dilengkapi dengan radar, GPS, dan juga kamera yang dapat mendeteksi ada bahaya yang melintas, yang lebih menarik mobil ini bisa berjalan di kecepatan hingga 40km/jam dan dapat berjalan hingga menempuh jarah sejauh 180 km, mobil canggih Furry ini direncanakan akan resmi di rilis pada akhir tahun ini
Demikianlah ulasan kami mengenai beberapa teknologi masa depan, semoga dengan ulasan kami yang singkat ini dapat membantu menambah pengetahuan pembaca sekalian, semoga bermanfaat.
Baca juga : Aplikasi Android Terbaik Di Play Store
Posting Komentar