Fakta Ilmiah Mengenai Hidung

Sebelumnya, aku udah membahas dua dari lima panca indera manusia. Kalau sebelumnya ialah fakta mengenai mata yang merupakan indera penglihatan dan fakta mengenai telinga yang merupakan indera pendengaran, kali ini aku mau sharing fakta mengenai hidung, atau alat penciuman manusia.

Beberapa fakta menarik tentang hidung mungkin sudah kamu jumpai dalam kehidupan sehari-hari, tetapi kami mencoba mengumpulkan dan menjabarkannya dengan lebih jelas. Semoga dengan mengetahui seluruh fakta mengenai tubuh manusia, termasuk hidung ini, dapat membuat kita lebih memperhatikan kesehatan tubuh dan mensyukuri nikmat kesehatan tersebut.

Fakta Menarik Tentang Hidung Menusia


fakta Mengenai Hidung Manusia
fakta Mengenai Hidung Manusia
  1. Hidung memiliki sel istimewa yang membantu kita untuk mencium
  2. Hidungmu dapat membantu untuk mendeteksi bahan kimia berbahaya di udara.
  3. Hidung manusia dapat mencium banyak sekali bau, tetapi tingkat sensitifitasnya jauh dibawah hidung hewan.
  4. Hidung manusia memiliki dua lubang hidung
  5. Kedua lubang hidung ini dipisahkan oleh penyekat yang disebut nasal septum
  6. Nasal septum ini terbuat dari kartilago, sebuah jaringan yang lebih kaku dari otot dan lebih fleksibel dari tulang
  7. Di bagian paling atas dari hidung, terdapat tulang ethmoid memisahkan antara nasal cavity dengan otak.
  8. Tulang ethmoid merupakan salah satu tulang yang membentuk orbit pada mata manusia
  9. Lubang Hidung atau Nasal cavity merupakan ruangan besar yang terdapat di dalam kepala, dibagian atas belakang hidung.
  10. Udara melewati nasal cavity akan dihangatkan sehingga menyamai temperatur tubuh, sebelum masuk ke paru-paru.
  11. Debu dan partikel kotoran disaring dan dibuang oleh bulu yang ada pada nasal cavity
  12. Anosmia ialah penyakit yang terjadi ketika seseorang tidak bisa mencium bau
  13. Dysosmia ialah penyakit ketika hidung mencium sesuatu yang tak sesuai dengan bau sebenarnya.
  14. Hypersosmia ialah memiliki kemampuan yang luar biasa dalam indera penciuman.
  15. Pada sebagian besar orang, laki-laki memiliki hidung yang lebih besar daripada wanita.
  16. Ada sebuah adat tradisi untuk orang Maori di New Zendland untuk menekan hidung sebagai salam pembuka/sapaan
  17. Operasi plastik pada bagian hidung disebut dengan rhinoplasty
Yap. Itulah beberapa fakta ilmiah mengenai hidung manusia. Semoga hidung kalian sedang dalam keadaan sehat, dan bisa mencium enaknya wangi kopi hitam. :). Selain hidung, cek juga fakta ilmiah tentang otak yang menerima informasi dari hidung