Istilah farming pasti sudah tidak asing di telinga para penggila COC. Kegiatan ini dilakukan untuk mengumpulkan modal (gold, elixir, dan dark elixir) untuk meningkatkan pertahanan dan serangan. Gold digunakan untuk membangun pertahanan dan meningkatkannya (update) sedangkan elixir dan dark elixir lebih digunakan untuk menciptakan troop dan meningkatkan kemampuan tempurnya.
Meski terdengar mudah, namun saya sering mendengar keluhan dari para sahabat JK yang merasa kesulitan dalam melakukan farming. Kadang saya juga sering melihat hasil share attack yang membutuhkan modal banyak. Jelas hal ini tidak efektif karena hasil yang didapatkan hampir sebanding dengan modal yang dikeluarkan. Untuk itu saya mencoba berbagi pengalaman dalam melakukan farming dengan hanya membutuhkan modal sedikit tapi hasil seabreg.
- Tingkatkan kapasitas camp army Anda agar dapat menampung jumlah troop yang lebih banyak.
- Cukup gunakan troop standar, yaitu barbarian dan archer. Kedua troop ini hanya membutuhkan biaya train yang relatif kecil sehingga tidak menguras elixir Anda.
- Pilih lawan yang sudah tidak diurus oleh pemiliknya, dengan ciri-ciri sebagai berikut: a) lawan tidak mempunyai liga; b) builder pada ngorok; c) jumlah loot banyak tapi storage kosong.
- Dalam melakukan serangan, turunkan terlebih dahulu barbarian baru disusul archer ke arah gold mine, elixir collector, dan dark elixir collector.
- Jika loot sudah habis dan mendapatkan 1 bintang, maka Anda bisa langsung menekan end battle untuk menstabilkan jumlah tropi Anda.
- Ingat, jaga stabilitas tropi sesuai dengan Town Hall Anda. Saya sarankan Anda untuk menempatkan tropi di posisi Silver II s.d. Gold I.
- Pilih layout base tipe farming, yaitu dengan meletakkan TH di luar agar loot yang telah Anda kumpulkan tidak dicuri lawan.
Posting Komentar