Meraup Gaji Tinggi di Desa Para Pekerja di Kalimantan

ngawicybers.blogspot Blog - Kalimantan memang di kenal sebagai pulau yang memiliki kekayaan yang melimpah bahkan banyak orang-orang perantauan datang dari luar pulau menuju pulau kalimantan untuk memperoleh hidup yang lebih baik jadi sangat tak heran banyak sekali orang dari luar kalimantan dapat memperbaiki hidup. Namun memang tidak dapat di pungkiri bahwa biaya hidup di kalimantan cukup tinggi.

Di kalimantan terdapat sebuah desa yang di kenal sebagai desa seribu sepatu bot atau juga desa yang di kenal sebagai desa para pekerja. Desa yaang sangat makmur yang ada di bagian selatan provinsi Kalimantan Timur bernama Batu Kajang.
Lalu Lintas Bus Perusahaan Batu Kajang
Batu kajang merupakan ibukota dari kecamatan Batu sopang, kabupaten paser. Penulis sediri juga berasal dari kabupaten yang sama yaitu kabupaten paser, tepatnya di Tanah Grogot. Batu kajang merupakan surganya bagi para pencari kerja, karena memang di sana ladangnya perusahaan-perusahaan besar yang ada di paser.

Baju kajang, jika anda melihatnya setiap hari, maka anda akan menjumpai ribuan sepatu bot menampak di desa ini datang dan pergi setiap hari, bergerak secara bersamaan menuju lokasi pekerjaan dan pulang serempak ke rumah tempat tinggal mereka masing-masing.

Dengan banyaknya perusahaan batu bara di Batu Kajang ini, membuat orang-orang menjadi mudah mencari nafkah dengan gaji yang tergolong besar. Di salah satu perusahaan di sana , penghasilan rata-rata yang dapat pekerja hasilkan adalah skitar 8 juta per bulan. Bagaiamana tidak menggiurkan melihat gaji  karyawan S1( Sarjana) di instansi lain yang bahkan 2 kali lebih rendah dari gaji di perushaan yang ada di Batu Kajang yang bahkan hanya dengan berbekal ijasah SMA.


Salah seorang petugas security yang ada di salah satu perusahaan tersebut juga berujar bahwa gaji mereka bahkan lebih besar dari gaji yang di dapatkannya dari tempat kerja sebelumnya di mana gajinya kini ( di perusahaan PAMA) mencapai 4 juta perbulan.

Ketika anda ada di Batu kajang, tepat pukul 05.30 , Batu Kajang mulai menggeliat, bus-bus yang mengangkut para karyawan mulai berdatangan dan suara langkah kakipun mulai memenuhi jalan-jalan di Batu sopang. Ya, inilah desa para pekerja di Kaliamtan.
 (ngawicybers.blogspot.blogspot.com)