Di sini akan dibahas cara untuk root user terlebih dahulu. Setelah perangkat di-root yang perlu dilakukan hanya mengistal aplikasi yang bernama AdAway. Berikut panduan cara menghilangkan iklan di ASUS Zenfone 6 root-user.
Mengapa Iklan Muncul?
Mengapa muncul iklan? Sebab itu adalah kompensasi yang wajib kita bayar ketika mengunduh aplikasi gratisan. Coba perhatikan aplikasi premium atau pro. Pasti rata-rata iklan tidak muncul. Namun, iklan juga sebagai syarat di sebuah aplikasi meski tidak ada versi pro atau gratis. Misalkan saja di game Asphalt 8. Permainan balap ini tidak ada versi gratis atau premium. Namun, iklan tetap muncul.
Gambar 1, 2, dan 3 (antarmuka aplikasi AdAway, Kompas, dan Detik)
Nah menghilangkan iklan di ASUS Zenfone 6 cukup mudah. Yang harus dilakukan hanya men-root perangkat. Bagi pemilik ASUS Zenfone 6 baru mungkin akan berfikir dua kali. Sebab, aksi root bisa membuat garansi perangkat hangus. Memang cukup aneh kebijakan garansi ini. jika difikir menggunakan logika, aksi root adalah terkait dengan software. Jika perangkat rusak terkait hardware, speaker jebol misalnya, apakah garansi juga tidak berlaku? Apa hubungannya speaker dengan root?
Mungkin Anda menyukai ini: Cara Mengubah Warna Status Bar Zenfone 6 Menjadi Transparan.
Tapi begitulah ekosistemnya. Mau tidak mau kita harus menaati apa yang berlaku. Tidak hanya ASUS saja, aksi root juga menghanguskan perangkat produksi vendor-vendor populer lain. Samsung, LG, HTC, dan lainnya juga memiliki regulasi yang sama. Jadi, jika ingin root perangkat, bagi yang ragu-ragu disarankan untuk berfikir dua kali atau lakukan itu setelah masa garansi habis (12 bulan). Jika demikian Anda mungkin bisa sedikit lega.
Cara menghilangkan iklan di ASUS Zenfone 6:
- Pastikan ASUS Zenfone 6 dalam kondisi root.
- Unduh aplikasi AdAway di sini.
- Buka aplikasi AdAway setelah diinstal dan tap “download files and apply ad blocking” (lihat gambar 1).
- Setelah itu akan muncul perintah perangkat harus di-reboot atau restart. Pilih opsi “Yes.”
- Setelah perangkat menyala, “bimsalabim” iklan sudah lenyap di ASUS Zenfone 6.
- Sekarang coba buka browser dan kunjungi satu situs apa saja yang Anda pernah jumpai menampilkan iklan.
Gambar 4, 5, dan 6 (tampilan situs Detik, Kompas, dan Okezone di Firefox).
Bagaimana dengan di browser? Juga sama. Perhatikan di gambar 4, 5, dan 6. Di situs web mobile Detik, Kompas, dan Okezone juga bersih dari tampilan iklan. Hanya saja di Detik dan Kompas iklan tidak 100% hilang namun frame ads masih tampak. Tapi sedianya iklan itu memang berhasil dicegah untuk load. Mudah bukan cara menghapus iklan di ASUS Zenfone 6? Selamat mencoba.
Jangan lewatkan aplikasi menarik ini: Download ASUS Launcher Apk 1.4.0.150205 untuk Zenfone 6 Update Terbaru.
Posting Komentar