ngawicybers.blogspot Blog - Anda mungkin sering mendengar tentang angka sial atau angka yang membawa keburukan. Walaupun saya sendiri tidak mempercayai angka yang membawa keburukan tersebut, namun sebagai informasi saja ternyata banyak sekali di beberapa negara masih mempercayai hal tersebut.
Angka yang membawa keburukan merupakan mitos modern yang telah berkembang di masyarakat di seluruh dunia. Seperti dilansir nationalgeographic.com setiap negara memiliki mitos tersendiri mengenai angka yang membawa keburukan, setidaknya ada 5 angka yang dipercayai dan di anggap sebagai angka yang dijauhi.
Berikut ini merupakan 5 angka yang dipercaya membawa keburukan :
#1. Angka 13 - Amerika
Sangat umum mendengar bahwa 13 adalah angka yang membawa keburukan dan sebenarnya mitos ini dimula di Amerika, namun kebudayaan mereka yang telah sampai ke Indonesia sehingga di Indonesia pun juga segelintir orang mempercayai bahwa 13 adalah angka yang membawa keburukan. Pernah menonton FIlm tentang Freddy Krueger? ya film tersebut juga terinspirasi dari mitos angka 13 ini loh.
#2. Angka 9 - Jepang
Jepang merupakan negara yang saya sukai termasuk budayanya, tempat wisata dan juga tentu anime dan manganya. Namun mereka juga masih mempercayai bahwa angka 9 sebagai tanda keburukan tepatnya di anggap sebagai angka yang membawa nasib yang buruk atau yang dapat di artikan sebagai bencana atau penderitaan.
#3. Angka 4 - China
China pun juga salah satu negara yang juga memiliki mitos angka pembawa keburukan yaitu angka 4. MEngapa 4 merupakan angka yang membawa keburukan. Pengucapan angka 4 hampir menyerupai dengan SHI yang berarti kematian sehingga angka 4 begitu di hindari di China. Bahkan ada gedung yang tidak ada lantai 4 nya , yaitu setelah lantai 3 anda akan menjumpai lantai 5.
#4. Angka 39 - Afganistan
Di Afganistan angka 39 merupakan angka yang juga di percayai sebagai angka yang membawa keburukan. Jika di terjemahkan angka 39 juga dapat di artikan sebagai mordagow atau bangkai sapi di mana bangkai sapi dapat bermakna sapi yang telah mati. Kata tersebut juga memiliki arti yang lainnya yaitu pr*stitusi atau p*lacuran.
#5. Angka 17 - Italia
Angka 17 begitu populer di Italia, bagi yang mempercayai mitos ini maka mereka akan menghindari angka 17. Angka 17 dalam angka romawi adalah XVII atau dapat juga membentuk kata VIXI yang dalam bahsa latin berarti hidupku telah berakhir / kematian, oleh karena itu angka 17 di percaya membawa keburukan.
Itulah 5 angka yang masih dipercaya sebagai angka yang membawa keburukan. Bagaiamana dengan Indonesia? mungkin celaka 12 bisa masuk dalam daftar :D
(ngawicybers.blogspot.blogspot.com)
Posting Komentar