Fakta Ilmiah Tentang Otak Manusia yang Misterius

Tahukah kalian kalau otak manusia kalian jauh lebih pintar daripada komputer manapun di dunia? Otak kalian juga memiliki kapasitas penyimpanan yang terbaik di seluruh dunia. Fakta mengenai otak ialah otaknya orang Jepang itu murah, karena kebanyakan dipakai, otak orang amerika itu lebih lemah lagi karena keseringan dipakai, yang paling mahal itu otaknya orang Indonesia, karena nggak pernah dipakai.

Ahahaha..Haha, ini sekedar humor aja, humor  yang paling terkenal saat aku SD dulu, itu kalau. Ini cuma humor biasa sih, bukan humor sains yang ada kebenarannya.

Inilah Fakta Unik dan Menarik Tentang Otak Manusia

gambar ilustrasi otak manusia
gambar ilustrasi otak manusia
  1. Otak manusia lebih cerdas daripada superkomputer, otak kita dapat menyimpan lebih banyak data, mengatur lebih banyak respon dan menyelesaikan lebih banyak permasalahan daripada superkomputer.
  2. Otak manusia secara misterius menyelesaikan masalah sehingga para saintis sekalipun belum tahu cara kerjanya.
  3. Otak adalah pusat dari sisterm syaraf manusia yang mampu mengendalikan pemikiran, pergerakan, kenangan dan imajinasi.
  4. Otak memiliki lebih dari satu milyar sel syaraf yang bekerja nonstop mengirim dan menerima informasi
  5. Otak manusia berukuran tiga kali lebih besar dari ukuran otak mammalia lainnya yang ukuran tubuhnya sama.
  6. Setiap bagian otak kanan dan kiri mengontrol setengah dari tubuh. Bagian otak kanan mengontrol bagian kiri tubuh dan sebaliknya.
  7. Bagian terbesar dari otak manusia disebut dengan cereberum. Bagian penting lainnya ialah corpus callosum, cerebral cortex, thalamus, cerebellum, hipotalamus, hippokampus, dan jaringan otak.
  8. Otak manusia dilindungi oleh tulang tengkorak (cranium), sebuah pelindung yang terdiri dari 22 tulang.
  9. Otak manusia dewasa memiliki berat sekitar 3 pound (1,5 kg). Walaupun hanya 2% dari berat tubuh tetapi menggunakan 20% seluruh energi tubuh.
  10. Penyakit yang bisa terjadi pada otak ialah Alzheimer, Parkinson, dan Multiple Sklerosis. Penyakit-penyakit ini membatasi kemampuan otak kita.
  11. Hampir semua sakit struk disebabkan karena darah yang tersendat di otak sehingga suplai dara macet, ini menyebabkan kerusakan pada jaringan otak manusia.

Itulah beberapa fakta menarik tentang otak manusia yang menarik untuk diketahui. Semoga saja informasi ini dapat bermanfaat untuk teman-teman..
Stay tune, and Thanks!